PURBALINGGA INFO – Sebanyak 5000 ekor bibit ikan melem ditebar di Sungai Klawing Desa Kedungbenda Kecamatan Kemangkon, Purbalingga, Kamis (9/2/23). Bibit ikan ini merupakan bantuan dari Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP) Purbalingga.

Penebaran bibit ikan sebagai upaya untuk mengembalikan keseimbangan ekosistem sungai klawing. Ikan melem sendiri merupakan ikan endemik sungai Klawing.

Kegiatan penebaran bibit ikan merupakan rangkaian dari kegiatan Gerakan Bersama Rakyat (Gebrak) Gotong Royong yang dilaksanakan di Desa Kedungbenda.

Selain penebaran bibit ikan berbagai bantuan juga diberikan Pemerintah Kabupaten Purbalingga melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD), BUMD dan lembaga filantropi yang ada di Purbalingga, diantaranya 2 unit RTLH dari PMI dan Dinrumkim Purbalingga, 400 Paket beras dan lele (rasle), 2 unit alat bantu dengar dan satu kruk dari DinsosdaldukKBP3A.

Pemberian makanan tambahan (PMT) untuk 10 ibu hamil dan 10 balita dari Dinas Kesehatan Purbalingga, 2 unit handsprayer dan 4 baki bibit cabe dari Dinas Pertanian, 25 Bingkisan sembako dari Baznas.

Santunan bagi 40 anak yatim masing-masing senilai Rp 200.000 rupiah dari BPRS BMP, bantuan 20 Bibit tanaman trembesi dari Dinas Lingkungan Hidup, 50 Sak Semen untuk penerima RTLH dari BPR Artha Perwira. Selain itu juga dibagikan puluhan doorprize dari Bank Jateng dan BKK Purbalingga.

Kepala Desa Kedungbenda, Purwono mengatakan Kedungbenda merupakan  desa merah yang dijadikan lokus prioritas pengentasan kemiskinan. Dia berharap dengan berbagai bantuan yang diberikan dapat membatu Kedungbenda untuk keluar dari status desa merah.

“Mudah-mudahan kerjasama seluruh OPD dilingkungan Pemerintah Kabupaten Purbalingga dalam rangka percepatan pembangunan di Kedungbenda dapat mengurangi kemiskinan di Kedungbenda,” katanya.

Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi yang hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan akan membuka kesempatan mengakses bantuan dana stimulan untuk pengembangan pariwisata dan UMKM di Kedungbenda.

“Silahkan dibuat proposalnya dan nanti sampaikan kepada kepala dinas terkait,” katanya.

Selain itu Bupati Tiwi juga menyampaikan Pemkab Purbalingga akan mengalokasikan Bantuan Keuangan Khusus (BKK) untuk pembuatan jalan usaha tani dan perbaikan Balai Desa Kedungbenda di tahun anggaran 2023. (DHS/Kominfo)