PURBALINGGA – Setelah malamnya gendu-gendu rasa bersama masyarakat Kecamatan Karangmoncol di Balai Desa Pepedan, esoknya dilanjutkan kegiatan Subuh Berjamaah di Masjid Al Ittihad Desa Pepedan, Rabu (24/7). Usai melaksanakan kegiatan subuh berjamaah di halaman masjid Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi SE BEcon MM didampingi suami, Rizal Diansyah membagikan sebanyak 308 paket Beras Purbalingga (Rasbangga) dan lele.

Disamping itu Bupati juga memberikan bantuan berupa alat bantu berjalan/walker untuk lansia, Pemberian Makanan Tambahan (PMT) untuk ibu hamil dan balita, dan bantuan bingkisan PKK. Sedangkan untuk takmir masjid diberikan genset, sarung, mukena, sajadah dan lain sebagainya.

Bupati Tiwi dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan Subuh Berjamaah ini merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan visi misi Kabupaten Purbalingga. Yaitu Purbalingga yang berakhlakul karimah, mewujudkan masyarakat yang baldatun thoyyibatun wa robbun ghofur, mewujdkan masyarakat yang religuis beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

“Tidak hanya itu, juga ada manfaat lain, yaitu silaturahmi, paling tidak masyarakat bisa merasa semakin dekat dengan pimpinannya. Buyut saya berasal dari Karangmoncol, banyak keluarga saya juga di Pepedan, sehingga masyarakat Pepedan ini sudah seperti keluarga saya sendiri,” katanya.

Pada kegiatan Subuh Berjamaah ini juga diisi dengan tausiah yang disampaikan oleh Ratmono SAg MPdI dari Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Purbalingga. Dalam tausiahnya ia menyampaikan bahwa ada beebrapa ciri orang yang akan masuk surga menurut Rosululloh, pertama wajhun malihun, ialah orang yang selalu menunjukkan wajah, cerah, ceria, sumringah. Kedua lisaanun faasshihun, lisan faseh, karena selama sebulan dilatih membaca Al-Quran, mulutnya selalu dijaga dari perkataan buruk. 

KetigaYadun sakhiyyun yaitu dermawan, suka bersedekah, menolong sesamanya yang tidak mampu. Keempat,qulbun Taqiyyun hatinya bersih dan bertaqwa, paham betul mana yang boleh dan tidak untuk dilakukan,” katanya.

Sementara itu, Camat Karangmoncol Titis Panjer Rahino STTP menyampaikan hingga saat ini sudah ada 72 kegiatan yang dibiayai dari Dana Desa (DD) di Kecamatan Karangmoncol, yang nilainya mencapai Rp 7,9 miliar. “Tahun ini juga tengah dilakukan peningkatan struktur Jalan Pepedan – Tegalipingen sudah mulai dikerjakan oleh CV Tytan Abadi dengan nilai kontrak Rp 4,6 miliar,” katanya.

Pada kesempatan itu, Titis juga mohon pamit sebagai Camat Karangmoncol karena telah mendapatkan amanah baru sebagai Camat Bojongsari. Ia memperkenalkan juga Camat Karangmoncol yang baru yakni, Juli Atmaji STTP.(Gn/Humas)