kkn STAINPURBALINGGA, HUMAS – Sebanyak 293 mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Purwokerto akan mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) Participatory Action Research (PAR) di Purbalingga. KKN akan dilaksanakan mulai 21 Maret hingga 2 Mei 2013.

“Mereka ini akan dibagi dalam 30 kelompok yang tersebar di 15 desa, masing-masing 7 desa di Kecamatan Bukateja dan 8 desa di Kecamatan Kemangkon,” ujar Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Ir Setiyadi MSi dalam laporan yang dibacakan Kepala Bidang Pemerintahan dan Kesra Bappeda Drs Muh Fauzi MKes pada Penerimaan Mahasiswa KKN PAR STAIN Purwokerto di Pendopo Dipokusumo, Kamis (21/3).

Ketujuh desa di Bukateja yang menjadi sasaran antara lain Desa Bukateja, Bajong, Tidu, Kembangan, Kedungjati, Kutawis dan Karanggedang. Sedang delapan desa di Kemangkon yang ditempati para mahasiswa ini Desa Penican, Senon, Bokol, Karangkemiri, Majatengah, Gambarsari, Pelumutan dan Desa Pegandekan.

Asisten Perekonomian, Pembangunan dan Kesejahteraan Sekda Purbalingga Ir Susilo Utomo MSi saat membacakan sambutan bupati mengatakan waktu yang singkat itu seharusnya dapat dimanfaatkan dengan melaksanakan program-program yang aplikatif bagi masyarakat sehingga lebih berhasil guna dan berdaya guna. Susilo juga meminta para mahasiswa mampu mendekati semua tokoh dan elemen masyarakat sehingga segala program dapat sukses karena mendapat dukungan masyarakat.

“Hargai sistem nilai di dalam masyarakat, jaga netralitas jika ad akonflik, dan jalankan komunikasi yang baik,” tuturnya. (cie)