PURBALINGGA – Celengan karakter yang terbuat dari bahan tempurung kelapa di Stand Purbalingga laris manis dibeli pengunjung Dekranasda Expo Jawa Tengah. Padahal expo baru di buka satu hati dan akan berlangsung dua hari kedepan. Expo Dekranasda tingkat Jawa Tengah dipusatkan di Kabupaten Jepara yang bertempat di Alun-alun Jepara, sejak Jum’at (25/8) sampai Minggu (27/8).

Menurut seorang penjaga stand Purbalingga, Handy mengatakan celengan karakter sangat disukai oleh pengunjung khusus anak-anak. Celengan karakter ini berbentuk menyerupai karakter kartun upin-ipin yang lagi terkenal dimedia televisi.

” Dari stok yang dibawa 11 buah, sekarang telah terjual 5 buah, hampir separuhnya terjual,” kata Handy yang juga sebagai praktisi kerajinan koin jati, Jum’at (25/8).

Selain bentuknya yang unik karena menyerupai karakter kartun, menurut Handy juga karena harganya yang terjangkau. Satu buah celengan hanya di hargai Rp 35 rb, sehingga satu orang bisa membeli lebih dari satu buah karena mempunyai anak lebih dari satu.

“Antusias pengunjung Expo Dekranasda di Jepara lebih banyak dibanding dengan pekan raya pameran pembangunan (PRPP) di Semarang pada saat yang lalu,” katanya.

Walaupun baru satu hari, lanjut Hendy sudah ada pesanan dari praktisi wisata di Karimunjawa untuk memesan souvernir dari tempurung batok kelapa sebanyak 1.750 buah. Souvernir dalam bentuk karakter kartun Spongebob akan dijual kembali sebagai kenang-kenangan dari Karimunjawa.

” Untuk kerajinan koin jati, sudah ada pesanan dari orang ungaran agar setelah pameran bisa langsung melakukan pengukuran di rumahnya,” katanya.

Selain produk celengan, kerajinan dinding (wall panel) dari koin jati juga ada kerajinan dompet yang dari tempurung, dan dan tempat lampu yang terbuat dari kayu. Dengan adanya expo diharapkan dapat mengangkat kerajinan tangan sebagai faktor pengungkit sektor ekonomi kerakyatan di masing-masing kabupaten / kota se Jawa Tengah. (HI-2)