PURBALINGGA- Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap I tahun anggaran 2019 di wilayah Kodim 0702/Purbalingga menargetkan pembukaan jalan baru yang menghubungkan antara desa Sangkanayu Kec. Mrebet dengan desa Talagening Kec. Bobotsari dengan volume luas 5 meter X panjang 715 meter. TMMD yang akan dilaksanakan mulai tanggal 26 Februari sampai dengan 27 Maret 2019 dibuka secara resmi oleh Plt. Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi, SE. B.Econ. MM. dengan upacara pembukaan di lapangan Desa Sangkanayu.

Secara lengkap, Pjs Perwira seksi territorial Kodim 07/02 Purbalingga selaku pimpinan proyek Letda. Inf. Suriyono melaporkan, sasaran fisik TMMD di Desa Sangkanayu selain membuka jalan baru alternative bagi dua desa, sasaran lain adalah pembangunan jalan makadam  dengan volume L. 4m X P. 715m, pembangunan gorong-gorong volume diameter 0,40m X 5m sebanyak 5 unit, pembangunan talud dengan volume P. 20m X T. 2m dan volume P. 20m X T. 1m.

“Pembangunan pada sasaran fisik bermanfaat membuka jalan alternative, memperlancar arus lalu-lintas, meningkatkan kesejahteraan, peran aktif masyarakat serta kesadaran bela Negara dan cinta tanah air,” terang Suriyono, Selasa (26/02).

Sedangkan untuk sasaran non fisik, lanjut Suriyono, berupa penyuluhan bidang mental ideology, bidang kesadaran berbangsa dan bernegara, bidang kamtibmas, kesejahteraan masyarakat dan penyuluhan bidang pertanian. TMMD didukung sejumlah personil yaitu dari SST Kodim 0702/Purbalingga 40 orang, Polres Purbalingga 2 orang, Dinpermasdes Kab. Purbalingga 1 orang, Bapelitbangda 1 orang, tim teknis DPUPR 1 orang, masyarakat 50 orang serta mahasiswa Unsoed Purwokerto sebanyak 13 orang.

“Sumber dana TMMD Sengkuyung Tahap I dari APBD Provinsi Jawa tengah sejumlah Rp. 265 juta dan APBD Kab. Purbalingga sejumlah Rp. 360 juta sehingga keseluruhan dana Rp. 625 juta,” jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Plt. Bupati D.H. Pratiwi berharap, pelaksanaan TMMD di Desa Sangkanayu dapat berjalan sukses dan mendapatkan dukungan dari seluruh masyarakat serta selesai tepat waktu sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

“Semoga hasil TMMD Sengkuyung Tahap I bermanfaat dan membawa kemaslahatan khususnya bagi masyarakat di Desa Sangkanayu,” kata Plt. Bupati D.H. Pratiwi. (t/ humpro2019)