PURBALINGGA- Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi SE BEcon MM memantau pelaksanaan ujian nasional SD/MI dan SMP/MTs tahun pelajaran 2018/2019 di beberapa sekolah, dimulai dari SDN 1 Purbalingga Wetan, SD Pius Purbalingga, SMP Santo Boromeus, SMPN 5 Purbalingga, SMPN 2 Purbalingga, SMPN 1 Purbalingga dan SDN 1 Purbalingga Lor.

Didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Purbalingga Drs Agus Winarno MSi serta Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab Purbalingga Drs Subeno SE MSi, Bupati berdialog dengan para Kepala Sekolah terkait pelaksanaan ujian di sekolahnya masing-masing. Bupati berharap, pelaksanaan ujian akan berjalan baik dan lancar dari hari pertama sampai dengan hari terakhir pelaksanaan ujian.

“Saya bersyukur dari pantauan tadi, pelaksanaan ujian berjalan baik, anak-anak yang mengikuti ujian juga sehat. Semoga seluruh siswa dapat melalui ujian ini dengan hasil yang baik lulus semuanya 100% dan selanjutnya dapat melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi,” kata Bupati Dyah H Pratiwi, Senin (22/04).

Data dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab Purbalingga menyebutkan, dari 18 Koordinator Wilayah Dindikbud Kab Purbalingga, peserta ujian nasional SD sejumlah 12.522 siswa dari 470 SD dan 3.384 siswa dari 183 MI. Sementara peserta dari SMP sejumlah 11.031 siswa dari 76 SMP (60 SMP Negeri dan 16 swasta) dan 3.495 siswa dari 39 MTs (2 MTs Negeri dan 37 swasta).

Drs Subeno SE MSi menuturkan, pelaksanaan ujian untuk SD/MI dilaksanakan mulai tanggal 22 April 2019 sampai dengan 24 April 2019 sedangkan SMP/MTs mulai tanggal 22 April 2019 sampai dengan 25 April 2019. Pelaksanaan ujian di beberapa SD menginduk di sekolah lain yakni 1 SD di Korwil Kec Kemangkon dan 2 SD di Korwil Kec Kejobong. “Karena keterbatasan sarana komputer, beberapa SMP ada yang melaksanakan ujian di sekolah lain.” tuturnya. (t/ humpro2019).