PURBALINGGA INFO – Grup band Guyon Waton tampil menghibur ribuan masyarakat yang memadati Alun-alun Purbalingga, Jumat (25/8/23) malam. Mereka antusias menyaksikan hiburan musik Guyon Waton. Sejak habis magrib, mereka sudah berdatangan dan memadati Alun-alun Purbalingga.

Tak hanya dari masyarakat Purbalingga, konser ini juga dihadiri oleh masyarakat Banyumas, Banjarnegara, hingga Pemalang. Selain menghibur masyarakat secara langsung, ini menjadi salah satu bentuk mempromosikan daerah.

Penampilan band asal Kulon Progo DIY dalam pentas hiburan rakyat bertajuk Konser Kemerdekaan HUT ke-78 RI Kabupaten Purbalingga sukses menggoyang penonton. Tampak para penonton ikut berjoget mengikuti irama musik yang dibawakan.

Dibuka oleh penampilan Vibration Band, suasana semakin panas saat Guyon Waton yang digawangi Faisal Bagus Ibrahim dan kawan-kawan memainkan lagu-lagu andalannya yang sudah akrab di telinga penggemarnya.

Penonton pun larut dalam suasana, mereka ikut menyanyikan lagu-lagu yang dibawakan Faisal Bagus Ibrahim (Vocal), Ahmad Arifin (Gitar), Hieronimus Ferry Widiyatmoko (Gitar), Ndika Rismaya Pelma Arga (Ukulele), Andreas Wahyu Susilo Jati (Ketipung), Yuli Hamdani (Bass).

DCIM100MEDIADJI_0091.JPG

Lagu-lagu berbahasa jawa bergenre pop dangdut yang dinyanyikan sangat menghibur, seperti Korban Janji, Nemen, Sebatas Teman, Klebus, Menepi, sukses menemani penonton bernyanyi dan bergoyang.

Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) yang tidak bisa hadir secara langsung, menyapa para penonton yang mayoritas merupakan milenial itu melalui tayangan video.

“Selamat HUT Ke-78 RI kepada sedulur warga masyarakat yang ada di Purbalingga. Semoga momentum HUT kemerdekaan akan semakin meningkatkan semangat nasionalisme, semangat cinta tanah air, dan juga semangat kebersamaan. Untuk seluruh warga masyarakat Purbalingga tetap saeyeg saekoproyo hulubis kuntul baris membangun Purbalingga yang lebih baik lagi,” katanya

Aksi panggung memikat mereka juga disaksikan ribuan masyarakat Purbalingga yang tidak berkesempatan hadir melalui live streaming Youtube Dinkominfo Purbalingga. (DHS/Kominfo)