PURBALINGGA, HUMAS – Siswa-siswi SMP N 4 Satu Atap Karangmoncol lagi-lagi menguras air mata haru. Kepala Bagian Promosi Bank Artha Graha Chatarina Widya Retno mengatakan para juri SagamovieFest memang tidak salah memilih siswa-siswi SMP N 4 Satu Atap Karangmoncol sebagai Juara Pertama dari dua kategori.

DSC 0421

“Selain film yang mereka buat itu sangat mengena pesan moralnya, ide ceritanya juga bagus sekali, kami ternyata memang memilih terbaik dari yang terbaik. Mereka ikhlaskan hadiah itu untuk pembangunan masjid. Sangat langka dan luar biasa!” ucap Chatarina terbata-bata menahan haru, saat menyampaikan sambutannya pada Penyerahan Hadiah Juara 1 SagamovieFest 2013 Dua Kategori dan Sumbangan Pembangunan Masjid di Halaman SMP N 4 Satu Atap Karangmoncol, Sabtu (26/10).

Seperti diberitakan sebelumnya, SMP N 4 Satu Atap Karangmoncol berhasil menyabet dua kategori dalam SagamovieFest 2013, yakni Film Fiksi dan Iklan Layanan Masyarakat. Yang luar biasa, hadiah senilai total Rp 15 juta untuk juara 1 dua kategori itu, diserahkan sepenuhnya oleh anak-anak ini untuk pembangunan masjid di lingkungan sekolah.

“Saya sangat berterima kasih kepada Bank Artha Graha sebagai penyelenggara SagamovieFest 2013. Atas apresiasi terhadap niat baik anak-anak ini. Sehingga satu kategori yang tidak ada pemenangnya yaitu kategori reportase, hadiahnya senilai 15 Juta rupiah, justru diserahkan untuk menambahi dana pembangunan masjid, jadi total 30 juta rupiah,” ungkap Wakil Bupati Drs H Sukento Ridho Marhaendrianto MM.

Pesta Tumpeng

DSC 0516

Karena mengapresiasi niat baik anak-anak ini, pihak Bank Artha Graha justru tertarik untuk melakukan penyerahan hadiahnya di sekolah yang terletak di Desa Tunjungmuli ini. Tak hanya uang senilai total 30 juta, bank ini juga memfasilitasi 20 tumpeng untuk dimakan bersama anak-anak SMP N 4 Satu Atap Karangmoncol.

Begitu dipersilahkan menikmati tumpeng, kontan anak-anak yang tergabung dalam kelompok-kelompok langsung berebut menyendokkan tumpeng itu ke takir daun pisang yang ada di tangan mereka. Bahkan ada satu kelompok yang belum dipersilahkan, sudah melahap habis hidangan di hadapannya sehingga mengundang tawa geli siapapun yang menyaksikannya.

“Maklum lah mereka jarang makan enak dan sudah terlalu sore untuk makan siang,” ujar Aris Prasetyo SSn, sang pembimbing ekskul film di sekolah itu.

Pada seremonial yang dihadiri para pejabat di lingkungan Pemkab Purbalingga dan para tokoh masyarakat, Bank Artha Graha juga menyerahkan tas sekolah untuk 400-an siswa-siswi SMP N 4 Satu Atap Karangmoncol dan memfasilitasi aneka jajan khas Purbalingga, mulai dari mendoan, cimplung, ondhol, kacang rebus, wedhang badheg dan es degan. Ditampilkan pula pameran prestasi sekolah yang erap memenangkan festival film baik skala nasional maupun internasional ini. (cie)