PURBALINGGA- Berbagai permasalahan yang ada di masyarakat diantaranya masalah kesejahteraan, pendidikan dan kesehatan adalah hal mudah untuk diselesaikan apabila masyarakatnya mau guyub rukun bersatu bersama-sama pemimpin/ pemerintahannya menyelesaikan segala permasalahan yang ada dengan ikut serta mensukseskan program-program dan kebijakan pemerintah. Hal itu diungkapkan Bupati Dyah Hayuning Pratiwi SE BEcon MM saat kegiatan tarawih keliling Pemkab Purbalingga Tahun 1440 Hijriah/2019 di Masjid Nurul Ikhlas Desa Sidanegara Kaligondang.

“Permasalahan terbesar adalah guyub rukunnya masyarakat, pemimpin pintar dan sehebat apapun tidak akan bisa kerja apabila tidak di sengkuyung warganya, sebaliknya walaupun menemui masalah namun apabila masyarakatnya guyub rukun maka akan mudah menyelesaikannya. Bersyukurlah kita hidup di Purbalingga yang kondisinya sampai saat ini tetap terjaga guyub rukun dan kondusifitasnya,” kata Bupati Dyah H Pratiwi, Minggu (26/5).

Bupati Dyah H Pratiwi menyampaikan hal tersebut usai menerima sambutan dan laporan dari Camat Kaligondang Suminto SH MSi terkait kondisi wilayah di Kec Kaligondang. Menurut Suminto, banyak PR di wilayahnya yakni masih adanya kasus stunting di Desa Sempor, Brecek, Cilapar, Selakambang, Pagerandong dan Sidareja. Sementara permasalahan lainya adalah masih banyaknya desa yang termasuk zona merah.

“Namun demikian, kami bersama segenap jajaran dan Dinas terkait terus berupaya mengatasinya, di akhir Desember 2018 angka stunting dari 17 anak menjadi 6 anak dan bahkan Kecamatan Kaligondang pada 20 April 2019 mewakili lomba tingkat Provinsi Jawa Tengah setelah menang di tingkat Kabupaten Purbalingga,” kata Suminto.

Sementara tausiah saat tarawih keliling di Kec Kaligondang yang dihadiri juga jajaran Forkopimda Purbalingga dan sejumlah pejabat Pemkab Purbalingga yang disampaikan Hidayat Syarif SAg MSi dari Kantor Kementerian Agama Kab Purbalingga menyampaikan bahwa tak perlu tembok tinggi untuk menjaga harta, cukup menjaganya dengan zakat, infak dan shodakoh.

“Peringatan dari Rosullullah SAW, bentengilah hartamu dengan zakat, infak dan shodakoh, disebutkan bahwa keutamaannya adalah dapat mensucikan diri, menjaga harta benda,  menyembuhkan penyakit, serta menghilangkan dan menjauhkan dari marabahaya,” kata Syarif. (t/ humpro2019)